Peningkatan Jalan di Desa Banyurasa Diduga Asal Jadi, Tidak Sesuai Spesifikasi dan Melebihi Waktu Pengerjaan

Ragam Berita10 Views
banner 468x60

kilaspendidikan.com, Berita Tasikmalaya – Proyek peningkatan jalan pemukiman atau gang Kampung Sanding Barat – Bulak bangke di Dusun Sanding, Desa Banyurasa, Kecamatan Sukaheuning, Kabupaten Tasikmalaya, menuai sorotan tajam. Proyek yang bersumber dari Dana Desa Tahun Anggaran 2025 senilai Rp. 78.652.000 dengan volume 215 meter itu diduga dikerjakan asal jadi dan tidak sesuai spesifikasi teknis.

Pekerjaan jalan yang dilakukan dengan sistem swakelola dan direncanakan selesai dalam waktu 20 hari kerja, nyatanya molor hingga sekitar 33 hari. Informasi dari warga setempat menyebutkan bahwa pekerjaan dimulai pada 31 Mei dan baru rampung pada 3 Juli 2025.

banner 400x130

“Pekerja cuma enam orang, padahal panjang jalan 215 meter. Alat-alatnya juga tidak layak, bekas semua, dan itu jelas menghambat pekerjaan,” ujar salah satu narasumber yang enggan disebutkan namanya saat ditemui media pada Rabu (24/7/2025).

Lebih lanjut, warga menilai kualitas pekerjaan sangat rendah. Selain pengerjaan yang lambat, material yang digunakan pun disinyalir tidak sesuai standar yang seharusnya. Hal ini menimbulkan dugaan bahwa proyek tersebut hanya dijadikan ajang mencari keuntungan oleh oknum tertentu di lingkungan desa.

Menanggapi hal tersebut, media mencoba mengkonfirmasi kepada pihak pemerintah Desa Banyurasa melalui aplikasi WhatsApp (WA). Kasi Kesra berinisial “IN” menyatakan bahwa proyek saat itu baru mencapai 50 persen pengerjaan dan sudah dimonitoring oleh pihak kecamatan pada Rabu, 16 Juli 2025.

“Oh iya pak, kalau dilihat dari foto itu memang lagi proses pembangunan, baru 50%. Alhamdulillah minggu kemarin, hari Rabu tanggal 16, kebetulan sudah dimonev oleh pihak kecamatan,” ujar “IN” singkat, Sabtu (25/7/2025).

banner 336x280

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *